Valencia vs Atletico Madrid 0-1, Toni Lato Beri Hadiah Gol Bunuh Diri!

Sepakbola, Sport948 x Dibaca

Spanyol, Karosatuklik.com – Hasil pertandingan antara Valencia vs Atletico Madrid di laga Liga Spanyol berakhir dengan skor 0-1, Toni Lato menjadi satu-satunya pencetak gol malam ini, sayangnya salah gawang!

Atletico Madrid berhasil meraih 3 poin penuh di kandang Valencia dengan skor akhir 0-1, dalam laga yang digelar di Estadio de Mestala pada hari Sabtu 28 November 2020 tadi malam.

Atletico Madrid punya daftar absen yang panjang saat bertandang ke markas tim kuat Valencia kali ini. Beberapa pemain andalan Diego Simeone seperti Diego Costa, Lucas Torreira, Hector Herrera, Luis Suarez, Sime Vrsaljko dan Manu Sanchez semuanya absen.

Dan hasilnya, Atleti tak setajam di lima pertandingan terkalahkan di Liga Spanyol sebelumnya, babak pertama mereka mencatatkan enam tembakan on target namun tak satupun yang membuahkan hasil.

Performa bagus dari kiper Valencia, Jaume Domenech juga menjadi penyebab sulitnya menjebol gawang tuan rumah, ia berhasil menggagalkan peluang dari Thomas Lemar dan Angel Correa.

Valencia lebih banyak bertahan dan hanya mampu melepaskan dua tembakan tepat sasaran, keadaan ini serupa di babak kedua di mana tim tamu lebih mendominasi serangan dan penguasaan bola.

Pada menit ke-54 Atletico Madrid seharusnya bisa mencetak gol pertama mereka saat Llorente melepaskan tembakan namun berhasil ditepis oleh kiper Domenech. Bola ke arah Lemar yang tak terjaga dan sang kiper pun sudah mati langkah, namunsontekan Lemar berhasil diblok oleh Daniel Wass.

Dan pada akhirnya Atletico Madrid berhasil memimpin, namun bukan oleh gol pemain mereka, tapi melalui gol bunuh diri pemain Valencia Toni Lato!

Carrasco dari sayap kiri lolos dari kejaran Carlos Soler, bola dikirim melintas ke mulut gawang tuan rumah dan mengenai kaki Toni Lato membuat bola berbelok masuk gawang Doemenech! Skor 0-1 pasukan Diego Simeone memimpin!

Dan hingga pertandingan berakhir tetap tak ada gol tambahan yang tercipta, hasil Valencia vs Atletico Madrid ditutup dengan skor akhir 0-1. Kemenangan ini mengantarkan Atleti di posisi kedua di bawah Real Sociedad meski dengan poin yang sama 23, namun Atleti baru menjalani 9 pertandingan sementara Valencia sudah berlaga 10 kali.

Estadio de Mestala

Estadio de Mestala

Dikutip dari wikipedia Indonesia, Stadion Mestalla (bahasa Spanyol: Estadio de Mestalla, bahasa Valencia: Estadi de Mestalla) merupakan stadion sepak bola yang terletak di Valencia, Spanyol.

Stadion ini merupakan markas dari klub sepak bola Spanyol, Valencia CF. Dengan kapasitas 53.000 penonton, Mestalla merupakan stadion terbesar ke-7 di Spanyol. Mestalla dikenal dengan bentuk tribun penontonnya yang membentuk terasering dengan sudut yang tajam. Selain itu, Mestalla pun dikenal sebagai salah satu stadion dengan atmosfer paling mencekam di seluruh Eropa.

Pada 1925, Mestalla pertama kali digunakan untuk menggelar pertandingan tim nasional Spanyol. Mestalla pun pernah dipilih untuk menggelar pertandingan Spanyol pada fase grup pertama Piala Dunia 1982 serta seluruh pertandingan La Rojita pada Olimpiade 1992 yang digelar di Barcelona (kecuali babak final) dimana mereka berhasil memenangkan medali emas. (R1/Gilabola)